Kelebihan Wuling Cortez CT

Saat ini, tidak bisa dipungkiri jika kendaraan roda empat atau mobil dengan jenis MPV (multi purpose vechile) memiliki tempat tersendiri di hati masyarakat, tak terkecuali masyarakat di Indonesia. Jika dilihat, ada banyak model MPV yang ditawarkan di Indonesia. Misalnya seperti Wuling yang menghadirkan MPV unggulan yang memiliki segudang kelebihan, yaitu Cortez CT untuk keluarga di Indonesia.

Memang tak heran mengapa MPV dijadikan sebagai primadona, karena menawarkan banyak keunggulan yang dapat membuat keluarga Indonesia nyaman saat mengendarainya. Baik itu saat kamu mengemudi maupun untuk para penumpang.

Ada 5 kelebihan Wuling Cortez CT yang membuatnya layak untuk kamu miliki. Berikut penjelasannya untuk Anda.

  1. Elegan dan Stylish

Jika dilihat dari tampilan eksteriornya, Wuling Cortez CT menawarkan sentuhan yang elegan dan stylish. Mulai dari lampu LED Projector pada bagian headlamp. Kemudian pelipatan elektrik dengan lampu sein LED pada bagian mirror yang ada pada kaca spion. Sementara bagian antena yang disematkan di atasnya dengan desain shark fin elegan.

Tampilan luar Cortez CT dibuat sesimpel mungkin namun detail desainnya yang membuat varian ini tampil elegan dan sangat modern. Membuat Anda percaya diri mengendarainya.

2. Memiliki Kabin Luas

Wuling Cortez CT memiliki dimensi panjang 4.780 mm dengan lebar 1.816 mm dan tinggi 1.755 mm. Dimensi ini membuat kabin Cortez CT terasa luas, lega. Bisa untuk mengangkut seluruh anggota keluarga kamu hingga delapan orang di dalamnya. Kabin yang luas ini juga didukung oleh tempat duduk berupa Captain Seat dengan ditambah balutan kulit sintetis.

wuling cortez

3. Fitur Keselamatan Canggih

Fitur keselamatan juga menjadi salah satu hal yang penting dan menambah kenyamanan kita di dalam mobil. Tak perlu meragukan fitur keamanan di dalam Wuling Cortez CT.

Mengapa? Karena mobil jenis MPV ini memasang sejumlah fitur canggih, seperti Rear Parking Camera, Front and Rear Parking Sensor, Hill Hold Control yang mencegah kendaraan mundur saat berada di tanjakan, hingga Dual SRS Airbag di depan dan samping.

Sementara itu, pada bagian rem pun sudah dilengkapi sistem Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), dan Electronic Stability Control (ESC). Kemudian dilengkapi fitur tambahan lainnya yaitu Isofix, Immobilizer, All-seat Safety Belt Indicator, Electric Parking Brake, dan juga Automatic Vehicle Holding.

4. Suspensi Nyaman

Suspensi sangat berhubungan serta dengan kenyamanan berkendara. Bila suspensinya empuk, maka kenyamanan sepanjang perjalanan pun pasti terasa. Salah satu jenis suspensi yang disematkan pada Wuling Cortez CT adalah Independent Suspension.

Bermodalkan suspensi ini, tentunya bisa membuat handling Wuling Cortez CT jadi lebih baik. Guncangan pun dapat lebih banyak teredam dengan Independent Suspension.

5. Dibekali Mesin Canggih

Wuling Cortez CT lahir dengan mengusung aspek Confident, Comfort, dan Complete. Sisi Comfort dan Complete telah didapatkan dari fitur yang tersemat. Sedangkan aspek Confident atau rasa percaya diri diperoleh Cortez CT dari mesin turbo 4 silinder segaris berkapasitas 1.500cc dengan teknologi Turbocharger by Honeywell.

Mesin di balik kap Cortez CT itu mampu membuat mobil menghasilkan tenaga setara 140 HP dan torsi 250 Nm yang disalurkan ke roda depan.

Dengan kemampuan mesin yang tangguh, Kamu dan keluarga tak perlu khawatir jika mobil ini dibawa untuk bepergian jauh. Dijamin deh selain nyaman, kamu juga tak akan merasa kewalahan karena ketangguhan mesin yang dimilikinya. Dengan berbagai kualitas yang dimiliki, harga untuk Wuling Cortez CT ini sangatlah worth it.

Tinggalkan komentar